Thursday, June 9, 2011

Re: [Yamaha-Matic] [STUDIO MOTOR Custom Bike] KAWASAKI NINJA 250 '08 - CAFE' RACER

 

ajib bro....modif ninin-nye outside the box....

2011/6/9 donnyariyanto <donnyariyanto@gmail.com>
 

Ada kepuasan tersendiri saat melakukan proses modifikasi pada Kawasaki Ninja 250 lansiran 2008 ini. Proses pengerjaan yang cukup menguras energi terbayar dengan hasil yang menurut saya sangat signifikan walaupun saya akui masih ada sedikit kekurangan pada hasil akhirnya, tapi buat saya biarlah itu jadi pembelajaran untuk dapat menelurkan karya-karya modifikasi yang berkualitas di kemudian hari.

Awal pertemuan dengan Bro Arto Soebiantoro pemilik Ninja 250 ini dimulai saat dia berkunjung ke workshop STUDIO MOTOR Custom Bike, diskusi awal lebih pada keinginan brother yang juga putra kandung salah satu legenda pemandu acara (MC/Master of Ceremony) di Indonesia ini untuk dapat dibuatkan motor dengan modifikasi yang berkiblat ke genre Cafe' Racer. Lucunya pada saat diskusi tersebut Bro Arto malah belum memiliki motor yang akan menjadi "bahan" modifikasinya, justru yang terjadi adalah tukar pikiran panjang mengenai motor apa yang akan menjadi sasaran untuk eksekusi modifikasi Cafe' Racer. Dua pilihan ditentukan antara Yamaha Scorpio dan Kawasaki Ninja 250 sampai akhirnya dipilih Ninja 250 karena Bro Arto kepincut dengan raungan mesin khas dua silinder-nya. "Lagian dengan modal motor yang sudah cukup berkarakter malah lebih enak Mas untuk kita acak-acak menjadi Cafe' Racer idaman gue...", begitu ucapnya saat keputusan untuk memilih motor disepakati.

Motor dibeli dan langsung diboyong untuk segera di eksekusi, pilihan menjejalkan kaki-kaki besar dari lungsuran Suzuki GSXR-750 didasari pada keinginan untuk membuat motor nantinya menjadi lebih macho dan lebih kental aura balapnya. Setelah sektor kaki-kaki terpasang proses pengerjaan bodi serta melakukan sedikit kustomisasi pada sektor rangka pun dimulai. Wadah bahan bakar dibuat dari plat galvanis dengan ketebalan 1.2 mm serta buntut tawon khas Cafe' Racer yang dibuat dari cetakan fiber. Finishing dilakukan dengan melaburi sekujur bodi dengan warna dasar merah menggunakan material cat dan pernis keluaran Sikkens ditambah memberikan aksentuasi stripping putih sebagai bentuk kecintaan dan kebanggaan Bro Arto terhadap tanah air Indonesia.

Selebihnya dapat dilihat dan dinikmati hasil modifikasi ini dari foto-foto dibawah yang diambil saat untuk pertama kalinya motor ini muncul di ajang Otobursa Tumplek Blek 21 - 22 Mei 2011 kemarin di Parkir Timur Senayan. Animo dan komentar positif pengunjung terhadap ubahan Kawasaki Ninja 250 ini cukup membuat saya terpecut untuk dapat terus menghasilkan karya-karya terbaik yang dapat memberikan warna tersendiri bagi perkembangan modifikasi roda dua di Indonesia.

klik foto untuk memperbesar gambar













Foto : Rinal & Gala TARTAROZ, Koleksi Pribadi



Spesifikasi :
  • Upside Down Suzuki GSXR-750
  • Swing Arm Suzuki GSXR-750
  • Velg Suzuki GSXR-750 (3,5 & 5.5 Inch)
  • Ban depan Metzeler Sportec 120/70-17
  • Ban belakang Metzeler Sportec 190/55-17
  • Master & Rem TOKICO
  • Body custom by STUDIO MOTOR Custom Bike
  • Cat & Pernis Sikkens (Painting & Airbrush by KOMET STUDIO)
  • Lampu depan Yamaha Vixion
  • Lampu belakang aftermarket
  • Knalpot SPORTISI
  • Filter udara K&N
  • Rantai TK Japan


Salam,
STUDIO MOTOR Custom Bike


--
Posting oleh donnyariyanto ke STUDIO MOTOR Custom Bike pada 5/24/2011 11:43:00 PM




--
Someone once asked me if I was the best future for my family. I've thought about this for long time, and here's what I've decided: No one in this world is perfect. Heaven knows I'm not.
But I love them more than anyone else possibly could. In the end, that's all that matters.


__._,_.___
Recent Activity:
please visit http://www.yamaha-matic.org

"Misi dan Visi Yamaha-Matic Mailing List (YMML)adalah komunitas yang mengajak member milist untuk kompak, guyub, bisa saling berbagi rasa dan tolong menolong, dan membawa kemajuan bagi dunia otomotif khususnya para pembesut dan penggemar Yamaha Matic."
MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.


Find useful articles and helpful tips on living with Fibromyalgia. Visit the Fibromyalgia Zone today!

.

__,_._,___