Saturday, June 26, 2010

[yamaha_scorpio] info safety: Aksi Damai Road Safety Association

 

dear om momod, numpang benwith dikit yah. smoga berkenan. trims


sumber (http://edorusyanto.wordpress.com)


artikel lain



Aksi Damai Road Safety Association

 

ROAD Safety Association (RSA) seakan tak pernah letih. Terus menyuarakan pentingnya berbagi ruas jalan agar para pengguna jalan terbebas dari risiko kecelakaan lalu lintas jalan.

RSA terus bergerak dari ruang dan waktu yang berakar kepada para pengguna jalan dari kalangan pengguna sepeda motor. Maklum, para penunggang kuda besi merupakan lapisan yang paling banyak terlibat kecelakaan. Di Jakarta saja, pada 2009, sekitar 61% kendaraan yang terlibat kecelakaan adalah sepeda motor.

Memasuki usianya yang ketiga, RSA akhirnya mencoba Aksi Damai, sebutan untuk berunjuk rasa di ruang publik, menyerukan agar dibentuknya transportasi umum massal yang aman, nyaman, dan terjangkau.

Dengan menggandeng para anggota kelompok sepeda motor yang bersedia meluangkan waktu untuk menyuarakan lebih lantang pentingnya keselamatan jalan, RSA memilih Bundaran HI, Jakarta Pusat, sebagai titik kulminasi. "Kami akan bergerak pada Sabtu, 26 Juni 2010, pukul 09.00-12.00 WIB, aksi kami awali dengan ikut siaran langsung di TV One pada pukul 07.30 WIB," tutur Rio Octaviano, ketua RSA, di Jakarta, Jumat (25/6/2010).

Aksi memang tak akan menghasilkan sesuatu dalam waktu singkat. Butuh ketekunan untuk menggapai angan. Tuntutan pun harus dikemas secara rapih guna mendapat tempat di hati para pengambil kebijakan, sekaligus para anggota masyarakat lainnya. Sekelumit tuntutan RSA dituangkan dalam beberapa kalimat seperti ditulis di bawah ini.

 

 

Tuntutan Terbuka Road Safety Association


KAMI para penggiat keselamatan jalan yang tergabung dalam Road Safety Association (RSA) memaklumatkan desakan kepada seluruh elemen bangsa untuk bersatu padu mengurangi korban kecelakaan lalu lintas jalan.

Hingga kini, korban kecelakaan lalu lintas jalan yang menimpa bangsa kita sedikitnya mencapai 218 ribu korban tewas dan tak kurang dari setengah juta korban luka ringan dan luka berat.


Setop korban yang berjatuhan akibat kecelakaan lalu lintas jalan. Kami menuntut;


1. Pemerintah provinsi mewujudkan transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau secara akses dan finansial.

 

2. Tegakkan aturan lalu lintas jalan secara konsiten dan tanpa pandang bulu.

 

3. Tingkatkan sinergi para stake holder lalu lintas jalan dalam mewujudkan lalu lintas jalan yang aman, nyaman, dan selamat.

4. Tingkatkan kesadaran berkendara yang tertib, bersahabat, dan santun di jalan.

 

5. Bangun infrastruktur jalan yang memadai sesuai amanat undang undang.
 
Maklumat ini diserukan sebagai wujud kepedulian atas nasib para pengguna jalan. Semoga menjadi perhatian dan pendukung kesungguhan dalam mewujudkan kenyamanan dalam berlalulintas jalan.

 

Jakarta, 26 Juni 2010


 
Rio Octaviano
Ketua Road Safety Association (RSA)


artikel lain

__._,_.___
Recent Activity:
1.. 2.. 3.. 4.. 5..!
Happy 6th Anniversary MiLYS!

===================================================
Biasakanlah hapus pesan-pesan yang tidak perlu
SAVE the limited BANDWITH PLEASE..!
===================================================

- Sampaikan kritik & saran ke milys@googlegroups.com
- Untuk ber-OOT silahkan join milist Gelys kami. Ajukan permintaan
pada saat Kopdar kepada pengurus MiLYS. Syarat & ketentuan berlaku.

======================================================================
.:::Ride Safely & Respect Others:::.
Safety Riding: All day long main lamps ON & wear only SNI helmets
======================================================================

MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.


Get great advice about dogs and cats. Visit the Dog & Cat Answers Center.


Hobbies & Activities Zone: Find others who share your passions! Explore new interests.

.

__,_._,___